Posts

Showing posts from May 6, 2007

Panduan Menjadi Calon Gubernur

Suatu hari, jauh sebelum demam Pilkada Sulsel 2007 meninggi, aku didatangi seorang tokoh. Entah kenapa, dia minta saranku atas rencananya ikut hajatan demokrasi itu. Tapi lebih dari sekadar saran, aku malah mendiktekan semacam panduan yang kusebut ”Empat Si Enam Prioritas .” Pertama , lakukan refleksi atas niat Anda ikut pilkada. Apakah Anda sungguh-sungguh mau mengabdikan diri untuk kebaikan rakyat Sulsel? Tidakkah Anda sekedar tergoda kecenderungan meluapkan syahwat kuasa dan menumpuk kekayaan? Atau tersulut gairah dan emosi mengalahkan calon lain? Jika kedua hal terakhir ini motivasinya, berhentilah! Malulah pada diri sendiri dan Allah jika tetap ngotot maju. Sebab, niat menentukan proses dan resultan semua perbuatan. Menjadi gubernur bukan sekadar faktor banyaknya bakat dan besarnya minat, tapi terutama sucinya niat. Kedua, introspeksi potensi dan kualifikasi Anda sebagai cagub. Apakah Anda memiliki integritas moral, kematangan emosional, dan kecerdasan intelektual? Juga keci...